Guestbook

Minggu, 08 Juni 2014

Resep Tahu Aci

Bahan-bahan :
15 buah tahu kuning segitiga di lubangi /di belah
150 gram tepung sagu
3 batang daun bawang, kemudian iris halus
3 sendok kecil ketumbar bubuk.
3 siung bawang putih, kemudian haluskan
Garam dan air secukupnya

Cara membuat
1. Potong diagonal tahu kuning hingga menjadi dua dan berbentuk segitiga, kemudian kerok bagian tengahnya(hasil dari kerokan tahu sisihkan)
2. Campurkan tepung sagu, ketumbar, garam, bawang putih halus, kerokan tahu(seluruhnya atau sebagian) dan air secukupnya kemudian aduklah hingga benar-benar merata
3. Masukan adonan tepung sagu pada tahu yang sudah dikerok atau dilubungi tengahnya hingga padat.
4. Gorenglah tahu yang sudah diisi tersebut hingga matang 
5. Jika sudah angkat tiriskan dan sajikan dengan cabai rawit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar